Pagelaran Buleleng Expo dan PKB ke-40 tahun 2018



Pada tanggal 17 mei sampai dengan 21 mei 2018 telah dilaksanakan PKB (Pesta Kesenian Bali) ke-40 dan Bulelelng Expo ke-2. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Mr. Gusti Ketut Puja dan di Panggung Terbuka Kawasan Eks Pelabuhan Buleleng. PKB dan Buleleng Expo ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Kebudayaan dan Pariswisata. Tema dari PKB tahun ini adalah "Teja Dharmaning Kauripan" yang berarti Api Spirit Penciptaan. Pesta Kesenian Bali ini dilaksanakan dengan fungsi sebagai wadah aktivitas dan kreativitas para seniman dalam upaya ikut mendukung program pemerintah dalam hal penggalian, pelestarian dan pengembangan nilai-nilai seni budaya Bali.
PKB ke-40 dan Buleleng Expo ke-2 ini menampilakan berbagai pertunjukan seni diantaranya Tari-tarian, Gong Kebyar, Drama Gong, dan lain-lain. Seperti pada dokumentasi foto diatas yang merupakan salah satu pertunjukan tari yaitu Tari Pangeleb. Tari Pengeleb ini digali dan dipopulerkan oleh Seniman asal Desa Jagaraga yaitu Made Kranca.
 


Komentar

  1. kaki dari penari terpotong. Sedikit saran jangan terlalu di zoom agar objek terlihat dari ujung kepala sampai kaki. Selain itu antara subjek dan background sama-sama terang, sebaiknya background di buat agak gelap agar fokus tertuju je subjek

    BalasHapus
  2. Mantap gan, tingkatkan lagi!

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

11 Unsur Dalam Foto Jurnalistik

Pantai Umeanyar Seririt, Singaraja

Komposisi Pengambilan Gambar Jurnalistik